Senin, 12 Juni 2023 09:06 WIB

PT Patra Driling Contractor Gelar Sharing Knowledge Terkait Offshore

PT Patra Driling Contractor Gelar Sharing Knowledge Terkait Offshore

Jakarta – PT Patra Drilling Contractor (Pertamina PDC) gelar sharing knowledge pada 31 Mei 2023 lalu terkait bidang pekerjaan Offshore, kegiatan sharing knowledge ini dilaksanakan oleh PT Patra Driling Contractor untuk meningkatkan semangat kerja, motivasi serta berbagi ilmu dan pengalaman sesama karyawan di lingkungan kerja PT PDC.

 

Kegiatan sharing session kali ini melibatkan unit Engineering, Procurement, Construction, and Installation (EPCI) PT Patra Driling Contractor di mana unit tersebut sangat erat kaitannya dengan bidang pekerjaan Offshore, Offshore sendiri merupakan lepas pantai yang mana dalam industri perminyakan Offshore mengacu pada pengembangan ladang minyak dan gas alam di bawah laut, berbeda dengan Onshore, Onshore merupakan kilang atau sumur minyak yang berada di daratan.

 

Engineering, Procurement, Construction, and Installation sendiri merupakan salah satu lini bisnis unggulan yang ada pada PT Patra Driling Contractor selain lini bisnis Food and Lodging Service, Manpower Service, HTE & LVT, Building & General Services, Marine Services, Trading, serta Operation & Maintenance Services.

 

Turut hadir sebagai pembicara Ade Surya selaku Project Manager Offshore/Onshore Construction & Operation PT Patra Driling Contractor, dalam kesempatan sharing knowledge tersebut Ade memberikan materi Offshore EPCI & Marine Operation serta kiat-kiat pengalamannya dan sempat menceritakan lika-liku berkerja dalam bidang Offshore selain Ade Surya turut serta kehadiran Manager EPCI Yuyung Girindra dalam kegiatan sharing session tersebut.

 

Yuyung menyampaikan peran dan pelaksanaan Akhlak BUMN dalam berkerja dimana kita sebagai karyawan dan perwira dari PT Patra Driling Contractor harus Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif sehingga apa yang kita implementasikan dalam berkerja dapat memberikan manfaat untuk diri sendiri dan manfaat bagi Perusahaan tempat kita berkerja, Akhlak juga menuntut kita untuk bisa bertanggungjawab atas tugas, keputusan serta tindakan yang dilakukan sehingga, jadikan pedoman akhlak ini menjadi pedoman untuk setiap kita melakukan pekerjaan.